
Detail Destinasi
Air Terjun Sidoharjo
Air Terjun Sidoharjo, curug perawan yang digadang-gadang sebagai air terjun tertinggi di Jogja. Air terjun di Kulonprogo yang satu ini masih jarang dikunjungi oleh wisatawan. Bagi yang terakhir berkunjung ke objek wisata tersebut di tahun 2018, tentu akan sangat berbeda dengan kondisinya saat ini, terutama akses jalannya yang sudah mengalami perbaikan. Air Terjun Sidoharjo dapat dijadikan lokasi wisata keluarga yang recommended, mengingat akses jalannya yang mudah dan tidak begitu jauh juga. Air terjun di Jogja yang satu ini memiliki view dan suasana yang keren banget, hanya saja untuk kamu yang hendak mengunjungi Air Terjun Sidoharjo harus di saat yang tepat.
